Merujuk surat dari Plt. Kepala Badan Pusat Statistik dengan persiapan pelaksanaan Sensus Penduduk 2020, bahwa Badan Pusat Statistik (BPS) akan menyelengarakan Gladi Bersih Sensus Penduduk 2020 (GB SP2020) di beberapa wilayah kabupaten/kota di Indonesia pada tahun 2019. Berkaitan dengan hal tersebut disampaikan beberapa poin penting sebagai berikut:
1. Tujuan Sensus Penduduk 2020 adalah menuju satu data kependudukan Indonesia;
2. GB SP2020 bertujuan untuk memperoleh masukan dalam penyempurnaan tahapan kegiatan Sensus Penduduk di tahun 2020;
3. Pelaksanaan GB SP2020 memanfaatkan data registrasi penduduk dari Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Ditjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri sebagai data dasar untuk pengumpulan data. Salah satu moda pengumpulan data penduduk di GB SP2020 adalah sensus mandiri secara online dengan menggunakan Computer-Assisted Web Interviewing (CAWI);
4. Mengingat pentingnya kegiatan GB SP2020 tersebut, maka BPS membutuhkan partisipasi aktif dari seluruh jajaran di OPD/Instansi negeri untuk melakukan sensus mandiri secara online melalui link website https://sensus.bps.go.id. Silahkan cek dan isi data kependudukan Anda beserta keluarga mulai tanggal 2 s.d 12 Juli 2012. Caranya mudah dan data dijamin keamanan dan kerahasiaannya;
5. Petunjuk teknis pelaksaaan sensus mandiri dengan CAWI, silahkan cek di poster.
Tata Cara Pengisian Sensus Penduduk Online 2020 :
Partisipasi Bapak dan Ibu dalam sensus mandiri sangat berarti membantu pemerintah mengambil kebijakan pembangunan yang tepat. Terima kasih atas bantuan dan partisipasi Bapak/ibu dalam menyukseskan program nasional ini.